Senin, 24 November, 2025

Hasil Drawing Piala Dunia U-17 | Indonesia Lolos dari Grup Neraka

ArahIndonesia.com | FIFA baru saja resmi menggelar undian / drawing Piala Dunia U-17 2023 di Zurich, Swiss, Jumat (15/9/2023).

Dari hasil undian / drawing tersebut Timnas Indonesia U-17 akan bergabung dengan Ekuador, Panama dan Maroko di Grup A Piala Dunia U-17 yang digelar di Tanah Air pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang.

Indonesia dipastikan tidak bergabung di Grup Neraka yang berisi tim-tim kuat dari pot 2 seperti Argentina, Jerman dan Inggris.

Untuk venus yang digunakan terdiri atas Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Stadion Manahan Solo, dan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

Adapun hasil undian atau drawing Piala Dunia U-17:

Grup A : Indonesia, Ekuador, Panama, Maroko

Grup B : Spanyol, Kanada, Mali, Uzbekistan

Grup C : Brasil, Iran, Kaledonia Baru, Inggris,

Grup D : Jepang, Polandia, Argentina, Senegal

Grup E : Prancis, Burkina Faso, Korsel, Amerika Serikat

Grup F : Meksiko, Jerman, Venezuela, Selandia Baru. (red/AI)

BERITA TERKINI

BERITA TERPOPULER