ArahIndonesia.com | Musibah kecelakaan terjadi antara antara mobil Honda Brio dengan sepeda motor jenis KLX di Jalan Pangeran Diponegoro, Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, tepatnya didepan hotel Adimulia, Rabu (5/4/2023) pagi.
Pantauan dilokasi terlihat mobil Honda Brio warna merah dengan polisi BK 13366 TAC rusak parah dibagian depan dan belakang. Sedangkan untuk sepeda motor itu juga terlihat rusak dibagian depan dan belakang.
Dilokasi dipadati para pengendara yang melintas serta jajaran polisi dari Polsek Medan Baru dengan Tim Anti Begal atau yang sering disebut Tim Tawon Polrestabes Medan.
Informasi dihimpun dilapangan pengendara sepeda motor KLX yang berboncengan bernama Ridho Ramadhan (19) dan Rafa Praditia (14) dikabarkan meninggal dunia usai dilarikan Rumah Sakit Islam Malahayati.
Sedangkan pengemudi mobil berikut barang bukti kendaraan telah diamankan ke Polsek Medan Baru.
Hingga berita di terbitkan belum diketahui persis kronologi kecelakaan tersebut dan arahindonesia masih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian. (red/Ai)