Selasa, 18 Maret, 2025

Seorang Bocah Ditemukan Hanyut Sejauh 6 Km di Sungai Belawan


DELISERDANG – Tim penyelamat dari Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Medan akhirnya  menemukan jasad Hasyim Ahmad (11), warga Jalan Kelambir V, Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang, Sumatera Utara, Jumat (19/8/2022). 

Hasyim sebelumnya dilaporkan hilang setelah terseret arus saat mandi-mandi bersama seorang temannya di Sungai Belawan, Jalan Kelambir V, Desa Paya Geli, Kecamatan Sunggal, Deliserdang pada Kamis siang, (18/8/2022).

Kepala Kantor SAR Medan, Budiono, mengatakan jasad korban ditemukan sekitar pukul 18:40 WIB. 

Jasad korban ditemukan setelah Kantor SAR Medan menurunkan 6 orang tim penyelamat untuk menyisir aliran Sungai Belawan.

Tim dari Kantor SAR Medan dibantu tim penyelamat dari Koramil 0201-06/MS, BPBD Deli Serdang, Rentan, RBBS dan warga sekitar melakukan pencarian dengan menggunakan Perahu LCR milik Kantor SAR Medan dan melakukan Penyisiran di sepanjang tepi sungai menuju hilir sungai.

“Alhamdulillah, setelah dilakukan pencarian selama 2 hari ini, akhirnya sekitar pukul 18.40 WIB tadi korban telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban ditemukan di lokasi yang berjarak sekitar 6 kilometer dari lokasi awal korban dinyatakan hilang,” kata Budiono.

Setelah ditemukan, kata Budiono, jasad korban langsung dievakuasi dan diserahkan kepada keluarganya. “Tadi langsung kita serahkan ke rumah duka,” sambung Budiono. 

Korban diduga terpeleset ke titik terdalam (lubuk) yang berada di sungai tersebut. Korban yang tidak terlalu mahir berenang akhirnya terseret arus sungai.