Medan – Puluhan pengungsi asal Somalia di Kota Medan menggelar aksi di samping kantor UNHCR, gedung Forum Nine, tepatnya di Jalan Listrik, Medan, Senin (8/8/2022).
Massa aksi terlihat turut membawa sejumlah spanduk berisi tuntutan mereka. Salah satunya bertuliskan ‘Wee need freedom and better future’. Mereka tampak berbaris rapi di bagian pinggir Jalan Listrik dengan menghadap ke kantor UNHCR.
Pengungsi Somalia ini juga melakukan orasi dan menyampaikan segala tuntutan mereka kepada UNHCR dan IOM.
Salah seorang pengungsi bernama Amidah Hasan menyebut bahwa aksi tersebut digelar untuk meminta keadilan agar mereka segera dipindahkan ke negara ketiga.
“Kami mintanya dipindahkan ke negara ketiga, solusi yang lain juga kami mohon,” kata Amidah.
Dia mengaku dirinya bersama keluarganya sudah tinggal di Kota Medan sejak 12 tahun yang lalu karena kondisi negara asal mereka berperang. Namun, Amidah mengaku banyak hak-hak yang tidak diterima oleh pihaknya selama mengungsi.