Kamis, 20 Maret, 2025

Diduga Hilang Kendali, Pria Asal Sibolga Tabrak Dinding Rumah Warga


SIBOLGA – Seorang warga Dusun II, Kelurahan Pasar Sorkam, Kecamatan Sorkam Barat, Kabupaten Tapanuli Tengah berinisial MLM (28) harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit Dr. FL. Tobing karena mengalami kecelakaan lalulintas, Selasa (16/8/2022) pagi.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja Menurutnya, pria yang mengemudi melewati batas kecepatan maksimal, sehingga kehilangan kendali dan menabrak dinding pagar rumah warga di Jalan Sisingamangaraja, Sibolga.

“Telah terjadi laka lantas sepeda motor Nomor Polisi BB 3045 MP menabrak dinding dan pagar rumah yang terjadi pada hari Selasa (16/8/2022) sekira pukul 04.00 WIB di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan,” terang Taryono Raharja saat dikonfirmasi, Kamis (18/8/2022).

Berdasarkan hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), MLM mengendarai Honda Supra X dengan plat BB 3045 MP. Saat itu, Ia mengendarai motornya dengan kecepatan tinggi, sehingga saat berbelok kehilangan kendali.

Akibatnya motor yang Ia kendarai mengalami rusak, juga penumpang yang Ia bawa dan dirinya mengalami luka ringan.

“Selasa (16/8/2022), sekitar pukul 04.00 WIB di Jalan Sisingamangaraja tepatnya di depan Jalan Murai, Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga, dengan kronologi terjadinya kecelakaan lalu lintas tersebut berawal ketika sepeda motor merk Honda jenis Supra X Nomor Polisi BB 3045 MP melaju dengan kecepatan tinggi di Jalan Sisingamangaraja dari arah kota menuju ke arah Pandan dan di simpang Jalan Bangau Sibolga hendak berbelok ke arah Simpang Jalan Bangau akan tetapi kehilangan kendali, kemudian pengendara menabrak dinding dan pagar rumah yang berada di sebelah kiri jalan dan mengakibatkan pengendara dan penumpang terjatuh ke aspal sehingga mengalami luka luka kemudian dibawa berobat ke RSU. Dr. FL. Tobing Sibolga dan sepeda motor mengalami kerusakan,” jelas Taryono.

Dari kecelakaan ini, MLM diprediksi mengalami kerugian sebesar Rp 100 ribu. Dan saat ini, peristiwa itu sedang dalam penanganan Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Sibolga.

“Kerugian sekitar Rp 100.000. Saat ini kasus laka lantas tersebut dalam proses Unit Lakalantas Polres Sibolga,” sambung Taryono.